DAFTAR TEMPAT WISATA DI MOJOKERTO DAN JOMBANG JATIM

Daftar Tempat Wisata Di Mojokerto Dan Jombang Jatim – Mojokerto merupakan salah satu daerah di wilayah Provinsi Jawa Timur. Kabupaten ini berbatasan secara langsung dengan Kabupaten Lamongan di sebelah utara, di sebelah timur dibatasi oleh Gresik, Sidoarjo dan Pasuruan, di arah selatan berbatasan dengan Kabupaten Malang dan juga Kota Batu serta Kabupaten Jombang di arah sebelah barat.

Di daerah Mojokerto ini terdapat sebuah kecamatan yang bernama trowulan. Kecamatan yang satu ini menjadi istimewa karena memiliki nilai sejarah yang tinggi. Itu karena kecamatan yang satu ini pernah menjadi pusat bagi Kerajaan Majapahit. Ini dapat terlihat dari banyaknya berbagai sisa peninggalan sejarah dari kerajaan tersebut yang bisa kita temukan di sana. Trowulan merupakan daya tarik utama bagi para pecinta wisata sejarah. Karena disini terdapat puluhan candi yang merupakan berbagai peninggalan Kerajaan Majapahit, ada juga makam para raja Majapahit, serta ada Pendopo Agung yang diperkirakan sebagai tempat yang tepat pada pusat istana Majapahit.

Air terjun Coban Canggu
Air terjun Coban Canggu

Kawasan pegunungan di sebelah selatan juga adalah kawasan wisata yang jadi andalan Mojokerto, di antaranya ada wisata arung jeram dan juga lokasi outbound training OBECH Wilderness Experience, ada juga pemandian air panas di Tosari dan berbagai vila peristirahatan di wilayah Pacet. Berikut daftar tempat wisata di Mojokerto Jawa Timur :

  • Api Majapahit Bekucuk, lokasinya di Dusun Bekucuk – Desa Tempuran, wilayah Kecamatan Sooko.
  • Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala, lokasinya di Kecamatan Trowulan
  • Candi Bajang Ratu, lokasinya di Desa Temon, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Air Terjun Coban Canggu, lokasinya di Desa Padusan, wilayah Kecamatan Pacet.
  • Candi Brahu, lokasinya di Desa Bejijong, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Candi Jalatunda, lokasinya di Desa Seloliman, wilayah Kecamatan Trawas.
  • Reco Lanang, lokasinya di Desa Kemloko, wilayah Kecamatan Trawas.
  • Air Terjun Dlundung, lokasinya di Desa Kemloko, wilayah Kecamatan Trawas.
  • Situs Kedaton, lokasinya di Dusun KedatonSentonorejo, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Makam Troloyo, lokasinya di Sentonorejo, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Pemandian Ubalan, lokasinya di Desa Padusan, wilayah Kecamatan Pacet.
  • Kolam Segaran, lokasinya di Desa Segaran, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Mahavihara Majapahit, lokasinya di Desa Bejijong, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Candi Tikus, lokasinya di Desa Temon, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Candi Wringin Lawang, lokasinya di Desa Jati Pasar, Wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Museum Trowulan, lokasinya di Desa Trowulan, wilayah Kecamatan Trowulan.
  • Pendopo Agung Trowulan, lokasinya di Desa Temon, wilayah Kecamatan Trowulan.
Museum Trowulan Mojokerto
Museum Trowulan
Daftar tempat wisata di Mojokerto Jawa Timur diatas sangat cocok untuk para pecinta sejarah. Apalagi jika menjadi backpacker bersama teman berkeliling Mojokerto, tentu akan lebih menyenangkan.

Selanjutnya kita menuju ke daftar tempat wisata di Jombang Jawa Timur. Jombang ini merupakan kabupaten yang letaknya tepat di bagian tengah dari wilayah Jawa Timur. Jombang memiliki letak geografis yang cukup strategis, karena berada pada persimpangan jalur lintas bagian selatan Pulau Jawa. Yaitu jalur Surabaya – Madiun – Jogjakarta dan jalur Surabaya – Tulungagung serta jalur Malang – Tuban.

Jombang juga cukup populer dengan Kota Santri, itu karena banyaknya sekolah pendidikan Islam dan juga pondok pesantren.Di antara pondok pesantren yang sangat populer adalah Ponpes Tebuireng, Ponpes Denanyar, Ponpes Tambak Beras dan Ponpes Darul Ulum.
Sumberboto
Wisata air Sumberboto

Konon, asal dari kata Jombang sendiri merupakan akronim dari kata ijo (hijau) dan abang (merah). Ijo merujuk pada kaum santri (agamis), dan kata abang merujuk pada kaum abangan (nasionalis/kejawen). Kedua kelompok ini dapat hidup secara berdampingan dan harmonis di wilayah Jombang. Berikut daftar tempat wisata di Jombang Jawa Timur:

  • Air Terjun Tretes, lokasinya di Dusun TretesDesa Galengdowo, wilayah Kecamatan Wonosalam.
  • Sendang Made, lokasinya di Desa Made, wilayah Kecamatan Kudu.
  • Goa Sigolo-golo, lokasinya di Dusun KrantenDesa Panglungan, wilayah Kecamatan Wonosalam.
  • Candi Ngrimbi, lokasinya di Desa Ngrimbi, wilayah Kecamatan Bareng.
  • Sumber Penganten, lokasinya di Desa Jogoroto, wilayah Kecamatan Jogoroto.
  • Tirta Wisata Keplaksari, lokasinya di Desa Keplaksari, wilayah Kecamatan Peterongan.
  • Gereja Mojowarno
  • Goa Sriti, lokasinya di Kecamatan Wonosalam.
  • Kedung Cinet, lokasinya di Desa Klitih, wilayah Kecamatan Plandaan.
  • Makam Sayid Sulaiman, lokasinya di Desa Betek, wilayah Kecamatan Mojoagung.
  • Kelenteng Hong San Kiong, lokasinya di Desa Gudo.
  • Makam Gunung Kuncung, lokasinya di Desa Wonorejo, wilayah Kecamatan Wonosalam.
  • Makam K.H. Hasyim Asy’ari dan K.H. Wachid Hasyim, lokasinya di Desa Cukir, wilayah Kecamatan Diwek.
  • Makam Pangeran Benowo, lokasinya di Desa Wonomerto, wilayah Kecamatan Wonosalam.
  • Wisata air Sumberboto, lokasinya di Desa Grobogan, wilayah Kecamatan Mojowarno.

Itulah daftar tempat wisata di Mojokerto Dan Jombang Jatim bagi Anda yang sedang mencari destinasi wisata untuk mengisi libur akhir pekan atau libur panjang. Jangan lupa membaca Tips Liburan Menyenangkan sebelum mengunjungi satu per satu daftar tempat wisata di Mojokerto Dan Jombang Jatim agar wisata Anda lebih berkesan.
Terima kasih telah membaca artikel tentang wisata mojokerto, wisata di mojokerto. Apabila artikel ini bermanfaat silakan dibagikan, terima kasih.

Related Post "DAFTAR TEMPAT WISATA DI MOJOKERTO DAN JOMBANG JATIM"

Destinasi Wisata Pantai Cemara Sewu Yogyakarta
Pantai Cemara Sewu - Jika kita akan
Destinasi Wisata Pantai Baru Yogyakarta
Pantai Baru - Pesona alam Yogyakarta memang
Destinasi Wisata Pantai Baron Yogyakarta
Pantai Baron - Kabupaten Kidul merupakan salah
Destinasi Wisata Pantai Trisik Yogyakarta
Pantai Trisik - Siapa sih yang tidak