TAMAN WISATA MARIBAYA BANDUNG YANG EKSOTIS

Taman Wisata Maribaya Bandung Yang EksotisObjek wisata alam di Bandung memang cukup banyak untuk dijadikan pilihan untuk mengisi waktu liburan tiba. Salah satunya adalah taman wisata Maribaya Bandung yang eksotis dan terdapat di Lembang Bandung. Tepatnya berjarak sekitar 5 km dari pusat kecamatan Lembang ke arah sebelah timur dan berjarak sekitar 22 km dari pusat Kota Bandung. Sebuah tempat yang cukup dikenal dengan alam pegunungannya dan selalu menyajikan banyak tempat-tempat wisata yang menarik. Nama Maribaya diambil dari nama seorang wanita yang cantik, yaitu putri dari Eyang Raksa Dinata, pengembang Taman Wisata Maribaya Bandung yang eksotis tersebut. Dan karena kecantikannya tersebut, wanita bernama Maribaya ini diperebutkan oleh para pemuda setempat. Kisah itu terus bergulir sampai akhirnya diabadikan namanya sebagai tempat wisata yang memang memiliki kecantikan bagai wanita muda yang tengah menjadi rebutan para pemuda tersebut. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Air terjun di Maribaya
Kisahnya terjadi pada sebuah perkampungan yang kecil dan terdapat di kaki Gunung Masigit yang dialiri dua sungai. Konon, perkampungan kecil tersebut berasal dari nama seorang wanita cantik bernama Maribaya yang menjadi sumber kehebohan orang-orang setempat, terutana kaum pria dan para pemuda.

Setiap hari ayah Maribaya yang bernama Eyang Raksa Dinata hidup dalam hati penuh kecemasan walaupun dia memiliki seorang putri yang sangat cantik. Karena Eyang Raksa Dinata bukanlah orang yang berada sehingga dia takut akan ada yang mencelakai putrinya. Oleh karena didorong ingin dapat membahagiakan anak cucunya nanti di kemudian hari, ayah Maribaya kemudian pergi ke Gunung Tangkuban Perahu untuk bertapa sendirian selama 7 hari 7 malam tanpa sedikit pun makan dan minum. Di dalam bertapanya tersebut, dia mendapatkan nasihat dari suara ghaib alias suara tanpa wujud dan diberinya ia dua buah bokor yang berisi penuh air. Suara ghaib tersebut memerintahkan kedua bokor tersebut harus dibawa ke bagian barat dan bagian timur dan isi bokor tersebut harus ditumpahkan di dalam hutan. Setelah mendengar wangsit dari suara-suara ghaib tersebut Ayah Maribaya kemudian mengakhiri tapanya tersebut. Kemudian ayah Maribaya pulang ke rumah dan langsung mengerjakan apa yang diperintahkan oleh suara gaib tersebut. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Maribaya, tempat wisata sarat sejarah
Selang waktu 2 hingga 3 hari di tempat ditumpahkannya kedua bokor yang berisi penuh air tersebut kemudian keluar Sumber Air Panas Mineral yang mengandung Belerang, yang kemudian oleh masyarakat dan orang orang digunakan untuk pengobatan penyakit kulit dan sejenisnya, sehingga sejak saat itu banyak orang yang berkunjung ketempat tersebut. Mereka datang untuk berobat sekaligus rekreasi ke alam pegunungan. Eyang Raksa Dinata memiliki lima orang anak masing-masing diberi nama Marhadi  yang lebih dikenal sebagai Prabu Langlang Buana, Maribaya, Emeh, Karsih dan Karsah. Dari hasil sumbangsih orang-orang yang datang tersebut orang tua Maribaya mampu menghidupi keluargnya dan hidup dalam kecukupan. Untuk mengenang putrinya yang paling cantik tersebut orang tua Maribaya kemudian memberi nama tempat tersebut dengan nama MARIBAYA. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Papan petunjuk di Maribaya
Taman Wisata Maribaya Bandung yang eksotis ini merupakan objek wisata di Bandung yang menjadi salah satu andalan Pemerintahan KabupatenBandung Barat. Objek Wisata Maribaya menawarkan hutan alam yang sudah di percantik untuk dapat memudahkan pelancong untuk dapat mencapainya. Kelebihan lainnya yang membuat para wisatawan semakin tertarik untuk berkunjung yaitu dengan adanya pemandian air panas yang sejak zaman dulu kala sudah dikembangkan oleh Eyang Raksa Dinata, yaitu pada sekitar tahun 1835. Menurut kepercayaan masyarakat setempat,air panas mineral tersebut dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Satu tempat lagi yang tidak boleh Anda lewatkan saat berkunjung ke objek wisata hutan Maribaya, yaitu terdapat Air Terjun atau Curug Omas. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Banyak air terjun di Taman Wisata Maribaya
Air Terjun atau Curug Omas memiliki ketinggian kurang lebih sekitar 30 meter dan menjadi sebuah daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang datang. Para pengunjung bisa rileks dan bersantai di areal sekitar air terjun atau curug omas sambil tiduran atau makan-makan bersama keluarga dengan beralaskan sebuah tikar yang sudah sewa dari penjaja cilik yang banyak berkeliaran di sekitar air terjun omas tersebut. Di area sekitar curug Omas ini juga terdapat banyak sekali penjual ataupun para pedagang makanan yang selalu bersedia melayani para wisatawan yang datang untuk berwisata. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Objek Wisata Hutan Maribaya yang eksotis
Udara yang sangat sejuk, banyak dikelilingi oleh pepohonan yang tinggi dan rindang juga suara gemuruh air terjun dari curug omas yang menyentuh bumi membuat objek wisata hutan Maribaya Lembang ini selalu ramai sekali dikunjungi pada hari-hari libur tertentu khususnya pada akhir pekan dan pada waktu libur panjang.  Bila diamati secara mendalam, para pengunjung objek wisata hutan Maribaya Lembang ini lebih menyukai wisata air terjunnya dari pada pemandian air panas yang juga tersedia disana.

Di area Objek wisata hutan Maribaya Lembang ini, pengunjung juga bisa menyaksikan beberapa kera liar yang merupakan penghuni asli kawasan ini. Kadang binatang berupa monyet-monyet tersebut berani mendekati para pengunjung untuk mendapatkan lemparan makanan makanan yang di bawa oleh para wisatawan.

Objek Wisata Maribaya Lembang ini dialiri dua buah sungai, yaitu air dari sungai Cigulung dan dari sungai Cikawari. Dari kedua aliran sungai tersebut, terdapat tiga buah air terjun atau curug dalam bahasa Sunda. Yaitu, Curug Cikawari, curug Cigulung, dan curug Cikoleang. Fasilitas yang tersedia di Objek Wisata Maribaya Lembang antara lain seperti panggung hiburan, ada juga kuda tunggang, kios-kios souvenir dan juga warung warung tanaman hias serta aula juga mushola. 

Hutan Maribaya Lembang Bandung
Banyak vila dan family guest house di Maribaya yang disewakan
Ada tiga mitos yang berkembang di Maribaya. Mitos pertama yaitu jangan pernah memakai baju berwarna merah karena biasanya akan mengalami kecelakaan. Mitos kedua yaitu jangan pernah membunyikan alat musik gong dan juga suling, karena biasanya akan segera turun hujan. Mitos ketiga yaitu jangan pernah memakan cabe terlalu pedas, karena akan menyebabkan keluar keringat banyak. Namun menurut seorang warga yang sudah 17 tahun bekerja disana, Alhamdulillah mitos tersebut tidak pernah terjadi.

Untuk harga tiket masuk objek wisata Maribaya ini cukup murah, tiap pengunjung hanya dikenakan biaya sebesar Rp. 8000 per orang (harga tiket sewaktu-waktu bisa berubah loh 😀 ). Cukup terjangkau juga kan, nah… bagaimana Anda mau berwisata ke sana ….????
Terima kasih telah membaca artikel tentang maribaya bandung, tempat wisata maribaya. Apabila artikel ini bermanfaat silakan dibagikan, terima kasih.

Related Post "TAMAN WISATA MARIBAYA BANDUNG YANG EKSOTIS"

Destinasi Wisata Pantai Cemara Sewu Yogyakarta
Pantai Cemara Sewu - Jika kita akan
Destinasi Wisata Pantai Baru Yogyakarta
Pantai Baru - Pesona alam Yogyakarta memang
Destinasi Wisata Pantai Baron Yogyakarta
Pantai Baron - Kabupaten Kidul merupakan salah
Destinasi Wisata Pantai Trisik Yogyakarta
Pantai Trisik - Siapa sih yang tidak